Monday, April 19, 2010

Lampu Merah Buat Vendor GPS!


Ponsel dengan beragam fungsi, baik yang terdapat pada smartphone maupun multimedia, benar-benar menjadi ancaman bagi produk tradisional. Tengok saja, setelah menghajar habis pangsa pasar kamera digital, ponsel dengan perangkat GPS terus menekan penggunaan perangkat GPS konvensional.

Lembaga riset ComScore mengungkapkan, banyak pemilik kendaraan bermotor khususnya mobil di Eropa yang kini lebih memilih menggunakan ponsel ketimbang perangkat GPS add-on.

Navigasi satelit yang dibenamkan di ponsel dinilai lebih mudah dan murah ketimbang perangkat GPS buatan TomTom dan Garmin. Tengok saja, jumlah pengguna navigasi satelit ponsel di lima negara Eropa, Inggris, Prancis, Jerman, Spanyol, dan Italia. Jumlah pengguna di negara-negara tersebut mencapai sekira 21,1 juta pengguna.
Bila dibandingkan dengan jumlah pengguna perangkat GPS, jumlah tersebut terbilang lebih tinggi. Penjualan perangkat GPS di lima negara itu, tahun 2008 dan 2009 bila digabungkan pun hanya sekira 20,4 juta unit. Demikian diungkapkan ComScore, seperti dilansir AsiaOne, Senin (19/4/2010).

Navigasi via Ponsel, tak hanya digunakan untuk kendaraan saja, namun juga di sepeda, atau untuk navigasi saat berjalan. "Layanan yang memiliki fungsi navigasi lebih menawarkan layanan dengan harga premium, berbeda dengan ponsel, dan harga akan sangat mempengaruhi kesuksesan perangkat GPS di pasaran," kata analis com Score, Alistair Hill.

No comments: